Jejamo.com, Tanggamus – Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Kotaagung, bekerja sama dengan Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten Tanggamus, memberikan pelatihan tanaman hidroponik kepada warga binaan lapas, Sabtu, 2/4/2022.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di aula dan lahan perkebunan Lapas Kota Agung dan diikuti 20 warga binaan pemasyarakatan. Hadir sebagai penyuluh pelatihan dari Penyuluh Pertanian Madya, Sabar dan Suwito.
Mewakili Kepala Lapas Kota Agung, Kasubbag Tata Usaha (TU) Syamsudin, mengatakan, pelatihan pertanian ini merupakan salah satu program pembinaan kemandirian unggulan bagi warga binaan Lapas Kota Agung. Apalagi letak geografis dan luas lahan lapas yang cukup dan memungkinkan untuk memaksimalkan kegiatan pertanian.
Selain itu, Lapas Kota Agung juga ditetapkan sebagai sentra pembinaan dan produksi pertanian oleh Kemenkumham RI tahun 2021 lalu. Hasil produksi nantinya akan dipasarkan ke masyarakat untuk dapat meningkatkan penerimaan negara bukan pajak (PNBP) lapas.
“Pelatihan ini juga bertujuan untuk menyiapkan warga binaan setelah habis masa pidananya nanti memiliki keterampilan di bidang pertanian, sehingga diharapkan mereka tidak mengulangi perbuatan yang negatif di kemudian hari,” jelasnya Syamsudin seperti dalam rilis yang diterima Jejamo.com.
Bersamaan, penyuluh pertanian madya, Sabar, menyampaikan, dia dan rekannya memberikan materi berupa teori sekaligus praktik. Dia berharap peserta pelatihan dapat secara cepat memahami serta menerapkan ilmu pertanian, khususnya cara menanam tanaman sayuran secara hidroponik serta perawatannya hingga dapat memetik hasilnya saat musim panen tiba.
Selain memberikan materi pelatihan, para warga binaan pemasyarakatan juga diajak turun langsung ke lapangan untuk mempraktikkan materi-materi yang telah diberikan. Turut ambil bagian pula dalam kegiatan ini Kasi Binadik dan Giatja, Aryo Pratama, dan Kasubsi Giatja, Yanuar Rahman.(*)[Zairi]