Jejamo.com, Lampung Selatan – Lembaga amil zakat nasional Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Lampung dan jejamo.com mendistribusikan paket bahan pokok untuk warga yang membutuhkan di Desa Hajimena, Natar, Lampung Selatan, hari ini, Sabtu, 8/5/2020.
Penyaluran disampaikan perwakilan jejamo.com Widya.
Bantuan diterima beberapa keluarga di Desa Hajimena, Natar, Lampung Selatan.
Kepala Cabang IZI Lampung Agus Rin Wirawan mengatakan, setiap tahun IZI selalu mendistribusikan paket bahan pokok untuk warga. Ini bertujuan memenuhi kebutuhan warga selama puasa.
Khusus tahun ini, kata dia, karena sedang ada wabah covid-19, bantuan disalurkan ke mereka yang terdampak.
“Ada banyak saudara kita yang kehilangan penghasilan karena wabah ini. Kami hadir untuk mereka, semoga ini bermanfaat,” kata Agus Rin Wirawan kepada jejamo.com pagi ini lewat percakapan WhatsApp.
Agus Rin mengatakan, kerja sama dengan jejamo.com selalu dilaksanakan sepanjang tahun.
Dan saat bulan puasa, kerja sama ditingkatkan untuk menjangkau lebih banyak warga yang membutuhkan.
“Semoga sinergi kami makin terjalin erat pada masa mendatang,” kata dia.
Penerima manfaat bahan pokok, Yani, warga setempat, mengucapkan terima kasih atas bantuan ini.
Ia dan warga penerima manfaat lain mendoakan agar IZI makin sukses dan makin bisa membantu banyak orang. [Sugiono]