Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Spanduk Pilkada Bandar Lampung di Jalan Pramuka Tercabik-Cabik Tak Jua Diganti

Spanduk Pilkada Bandar Lampung di Jalan Pramuka ini kondisinya rusak berat. Namun, hingga kini belum juga diganti. Foto dibidik Rabu, 2/12/2015. | Adian Saputra/Jejamo.com
Spanduk Pilkada Bandar Lampung di Jalan Pramuka ini kondisinya rusak berat. Namun, hingga kini belum juga diganti. Foto dibidik Rabu, 2/12/2015. | Adian Saputra/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Spanduk tiga pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Bandar Lampung milik KPU setempat di Jalan Pramuka rusak berat. Kondisi spanduk bak kain koyak yang tercabik-cabik.

Dalam catatan jejamo.com, hal ini sudah berlangsung sejak sebulan terakhir. Namun, hingga berita ini ditulis, KPU Bandar Lampung belum juga menggantinya.

Kondisi spanduk benar-benar miris karena hampir semua bagian dalam alat peraga kampanye itu tak terbaca. Hanya helaian bagian atas saja yang masih “Kelihatan”. Selebihnya, rusak berat.

Pilkada Bandar Lampung sendiri akan dilangsungkan pada hari Rabu, 9/12/2015. Tiga pasangan calon ikut berkompetisi

Mereka adalah pasangan Muhammad Yunus-Ahmad Muslimin (nomor urut 1), Herman HN-Yusuf Kohar (2), dan Tobroni Harun-Komarunizar (3).

Pasangan nomor urut 1 dari jalur perseorangan atau independen, sedangkan pasangan nomor urut 2 dan 3 diusung sejumlah partai politik.

Herman HN sendiri adalah wali kota Bandar Lampung yang baru saja lengser. Demikian pula Tobroni Harun yang merupakan wakil wali kota mendampingi Herman HN. Herman HN dan Tobroni Harun diprediksi bersaing ketat menjadi pemenang pilkada tahun ini.(*)

Populer Minggu Ini