Jejamo.com, Lampung Tengah – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu ) Lampung Tengah kembali mengamankan puluhan sembako yang sudah dibagikan kepada masyarakat Kampung Lempuyang Bandar, Kecamatan Way Pengubuan.
Panwascam Way Pengubuan Toni mengatakan, penangkapan itu berawal dari laporan dari Petugas Pengawas Lapangan (PPL) pada Jumat, 4/12/2015, pukul 15.00 WIB.
“Setelah mendapat info kami langsung meluncur bersama Polisi, di lokasi kami menemukan kerumunan masyarakat di sekitar mobil pick up hitam menunggu giliran pembagian sembako,” ujar Toni kepada jejamo.com.
Toni mengatakan, orang yang membagi-bagikan paket sembako tersebut tidak ada yang mau dijadikan saksi. Sementara sebagian paket sembakonya sudah didistribusikan kepada masyarakat.
“Sopir mobilnya sudah kabur saat kami sampai di lokasi. Paket sembako itu isinya minyak, gula, pamflet, dan kertas suara pasangan calon nomor urut 3 Gunadi Ibrahim – Imam Suhadi,” tambahnya.
Lebih lanjut menurut Toni, untuk jumlah paket sembako yang berada di mobil pick up warna hitam bernomer polisi BE 9772 AX tersebut belum bisa dipastikan, karena sebagian paketnya sudah ada yang diberikan kepada masyarakat setempat.
Laporan Raeza Handani, wartawan jejamo.com