Jumat, November 8, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Jus Ceri, Cara Mudah dan Aman Atasi Insomnia

Buah Ceri. | hersay.com
Buah Ceri. | hersay.com

Jejamo.com – Hampir semua orang pernah mengalami insomnia atau gangguan tidur, baik disebabkan gaya hidup maupun stress. Mengonsumsi obat tidur bukanlah pilihan yang tepat mengatasi insomnia anda.

Baru-baru ini, peneliti menemukan cara mengatasi insomnia dengan jus ceri. Dibandingkan obat-obatan, jus ceri adalah cara aman untuk meningkatkan kualitas tidur ketimbang obat-obatan, mengingat tak adanya efek samping.

Dilansir health.kompas.com, jus ceri merupakan sumber alami dari hormon melatonin (bertugas memberi rasa kantuk) dan siklus asam amino triptofan.

Para peneliti dari Louisiana State University telah menganalisa tujuh orang dewasa dengan insomnia akut. Mereka diminta untuk meminum 8 ons jus ceri dua kali sehari selama dua minggu.

Lalu dua minggu kemudian mereka tak diberi jus sama sekali. Dan dua minggu selanjutnya mereka diminta untuk meminum minuman plasebo. Dibandingkan dengan plasebo, minum jus ceri membuat responden tidur 84 menit lebih lama setiap malam.

Sementara penelitian yang dipresentasikan dalam agenda Experimental Biology menemukan, minum jus ceri dua kali sehari dapat membantu Anda tidur 90 menit lebih lama setiap malam. Sehingga dinilai mampu menjadi solusi dalam mengatasi masalah kurang tidur.(*)

Populer Minggu Ini