Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Meski Offline, Pengguna Facebook Tetap Bisa Berkomentar

Facebook (Ilustrasi). | gadget.bisnis.com
Facebook (Ilustrasi). | gadget.bisnis.com

Jejamo.com – Upaya memanjakan pengguna jejaring sosial terus dilakukan Facebook. Setelah meluncurkan program internet hingga ke pelosok daerah, dalam waktu dekat Facebook akan merilis sebuah fitur yang dapat digunakan para pengguna yang sedang offline, atau tidak terhubung dengan internet.

Dilansir dari tabloid pulsa, fitur ini digulirkan karena Facebook menyadari secara penuh bahwa kondisi geografis dan infrastruktur jaringan telekomunikasi di tiap negara tidaklah sama.

Inilah yang kemudian mempengaruhi jumlah pengguna internet aktif. Saat ini Facebook tengah menggodok sebuah fitur yang akan membantu pengguna untuk tetap “up to date”, meskipun dalam kondisi offline.

Pertama, fitur itu berupa tampilan post terbaru, yakni ketika pengguna dalam kondisi offline, aplikasi akan menampilkan post konten di Facebook yang belum sempat dibaca.

Kedua, fitur baru itu memungkinkan Facebook memberikan akses komentar untuk sebuah postingan meski sedang offline. Jadi, nantinya aplikasi akan menyimpan komentar tersebut, dan kemudian mengunggahnya setelah pengguna kembali online.

Belum ada indikasi kapan fitur baru ini bakal dihadirkan. Tetapi, tampaknya dalam waktu dekat ini, mengingat Facebook telah secara terbuka memberikan informasi seputar fitur ini. (*)

Populer Minggu Ini