Jejamo.com – Banyaknya persoalan hidup seringkali menimbulkan pikiran negatif dalam diri seseorang. Pikiran negatif akan membuat perasaan tidak tenang dan pikiran menjadi mudah stres.
Namun, rasanya sulit untuk menghilangkannya sepenuhnya dari diri. Meskipun sebenarnya Anda bisa mencoba menguranginya. Dilansir liputan6.com, untuk mengendalikan pikiran negatif, cobalah lakukan latihan ini.
Ketahui pikiran Anda
Buatlah diri Anda sadar jika sedang berpikiran negatif. Jika perlu Anda bisa mencatat kapan saja Anda berpikiran negatif. Serta, sebutkan pula alasannya mengapa Anda bisa berpikir demikian. Dengan begini, Anda akan lebih mudah menganalisa apa yang memicu pikiran negatif Anda.
Paksa otak Anda untuk berpikir jernih
Memaksa otak untuk melepaskan pikiran negatif dan mengganti dengan pikiran positif tidaklah salah. Sekali Anda berpikir negatif, jangan dibiarkan berlarut-larut untuk menghindari pikiran negatif berkelanjutan.
Percaya pada diri Anda
Jika Anda berpikir negatif, artinya Anda tidak percaya diri. Mungkin Anda akan berpikir orang membenci Anda, padahal sebenarnya tidak. Dengan berpikir negatif, Anda tidak akan pernah tahu apa yang akan terjadi.
Bagaimanapun pikiran negatif itu perlu
Pikiran negatif akan memacu Anda melakukan upaya lebih, dan mencegah Anda terlalu percaya diri.(*)