Jejamo.com, Bandar Lampung – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golkar Provinsi Lampung versi Munas Bali meminta lima DPD II Kabupaten di Lampung untuk menggelar Musyawarah Daerah (Musda).
Kelima DPD II kabupaten dan kota itu adalah Bandar Lampung, Metro, Waykanan, Pesawaran, dan Tulang Bawang Barat.
“DPD I sudah meminta jadwal kesiapan lima DPD II tersebut untuk menyelenggarakan Musda,” ujar Sekretaris DPD I Partai Golkar versi Munas Bali Ririn Kuswantari saat diwawancarai jejamo.com di lingkungan DPRD Lampung, Senin, 11/1/2016.
Ririn melanjutkan, Musda tersebut untuk menghindari rangkap jabatan para pengurus DPD II di lima kabupaten dan kota tersebut. Pasalnya banyak diantara mereka yang saat ini masuk dalam kepengurusan DPD I untuk membantu Alzier Dianis Thabranie.
Ririn menambahkan, pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk DPD II lainnya untuk mengajukan jadwal Musda
“Saat ini sudah ada beberapa kabupaten yang mengajukan jadwal Musda. Seperti Lampung Timur mengajukan tanggal 8 Februari 2016, Tanggamus tanggal 10 Februari dan Kota Metro tanggal 26 Februari,” tutup Ketua Komisi I DPRD Lampung ini. (*)
Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com