Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Maret 2016 Nanti Indonesia Akan Nikmati Gerhana Matahari Total

Gerhana Matahari Total
Sejumlah daerah di Indoensia akan menjadi lokasi terbaik untuk mengamati fenomena alam gerhana matahari total | Liputan6.com

Jejamo.com – Indonesia menjadi negara yang akan menikmati fenomena alam langka di bulan Maret 2016 nanti. Fenomena itu ialah Gerhana matahari total. Dimana cahaya matahari akan tertutup dengan sempurna oleh bayangan bulan.

Fenomena ini juga diprediksi akan menjadikan Indonesia sebagai daerah yang akan dibanjiri wisatawan asing yang ingin menyaksikan gejala alam langka tersebut.

Prof B. Ralph Chou, seorang peneliti gerhana dari Universitas Waterloo, Kanada dalam blog pribadinya menjelaskan, Gerhana matahari yang terjadi di Indonesia pada Maret mendatang adalah gerhana matahari total. Sehingga sangat aman untuk dilihat langsung oleh mata. Namun periode ini terjadi dengan sangat singkat dan memang jarang sekali terjadi.

Namun masyarakat tentu dapat menikmati sejumlah fase yang dilewati sebelum matahari nantinya tertutup secara sempurna. Fase itu diantaranya adalah, fase gerhana matahari cincin, fase sabit, dan fase gerhana matahari sebagian.

Namun pada fase-fase tersebut, Ralph Chou menyarankan untuk tidak melihat langsung matahari tanpa menggunakan alat khusus dalam rentang waktu yang lama.

Bagi yang tidak memiliki alat khusus, Ia kemudian menyarankan untuk melihat fenomena gerhana di atas bayangan air. Setelah memasuki tahap gerhana matahari total barulah Anda dibolehkan untuk melihat secara langsung.

Fenomena Gerhana Matahari Total (GMT) akan menyapa Indonesia pada Maret mendatang. Diprediksi, beberapa wilayah Indonesia akan kebanjiran wisatawan mancanegara yang ingin turut serta menyaksikan fenomena paling langka di dunia ini.(*)

Liputan6.com

Populer Minggu Ini