Jejamo.com, Lampung Timur – Pembangunan Pasar Pekalongan, Lampung Timur (Lamtim) telah selesai. Pedagang yang tadinya ditempatkan di lokasi Tempat Penampungan Sementara (TPS) diminta segera pindah ke pasar tersebut.
Selain pedagang dari TPS yang harus pindah ke lokasi pasar, para pedagang sayuran, sembako, ikan, dan daging pun juga dipindahkan kelokasi pasar.
Firman, satpam pasar setempat mengatakan, sebelumnya pasca pembangunan berlangsung, para pedagang ditempatkan di lokasi jalan pasar Pekalongan, sehingga untuk sementara jalan itu ditutup, karena untuk lokasi berjualan.
Sudah sejak 3 hari yang lalu para pedagang tersebut mulai memasang tendanisasi yang nantinya akan digunakan untuk berjualan pada lokasi yang telah ditentukan oleh tim panitia pembangunan pasar pekalongan.
“Selain pedagang dari TPS, pedagang sayur, ikan, daging, sembako juga mulai membangun kembali tenda tempat mereka berjualan di lokasi yang telah ditentukan oleh panitia pembangunan pasar,” ungkapnya kepada jejamo.com, Senin, 8/2/2016.
Dia menambahkan, pedagang-pedagang tersebut adalah pedagang yang sempat dipindahkan sementara di lokasi jalan pasar pekalongan.
“Karena pembangunan sudah selesai, mereka dipindahkan kembali kelokasi pasar agar jalan yang tadinya mereka gunakan untuk berjualan dapat difungsikan kembali sesuai dengan fungsinya,” terangnya.
Menurut Firman, aktifitas pembangunan tenda yang dilakukan oleh pedagang sudah berlangsung selama 4 hari. Proses perpindahan pedagang sembako, daging serta sayuran tersebut tidak dibatasi waktunya.
“Sudah 4 hari ini aktifitas pembangunan pedagang ini. Mulai dari nyekat, pembagian tempat sampai pembangunan. Perpindahan mereka juga tidak dibatasi. Serampungnya pembangunan tendanya. Yang jelas secepatnya,” katanya.(*)
Laporan Wahyu, Wartawan Jejamo.com