Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Harga Emas di Lampung Tengah Naik Jadi Rp500 Ribu Per Gram

Perhiasan (Ilustrasi). | Ist.
Perhiasan (Ilustrasi). | Ist.

Jejamo.com, Lampung Tengah – Harga emas di di Lampung terus merangkak naik menjadi Rp 500 ribu per gram, naik Rp 30 ribu dari harga sebelumnya Rp 470 ribu per gram.

“Saat ini harga emas 24 karat naik Rp 30 ribu per gramnya, dari Rp 470 ribu menjadi Rp 500 ribu per gram. Sementara emas 22 karat naik Rp 20 ribu, dari Rp 280 ribu menjadi Rp 300 ribu per gramnya,” ucap Ayen penjual emas di pasar Merapi Lampung Tengah, Jumat, 12/02/2016.

Menurutnya kenaikan harga emas berdampak pada pejualan yang cenderung menurun, meski tidak terlalu signifikan.

“Ya jadinya jumlah pembeli menurun dan yang menjual emas bisa dibilang bertambah mas,” imbuh dia.

Ayen menambahkan, kenaikan harga emas ditahun ini sudah terjadi sejak beberapa minggu lalu. Kemungkinan disebabkan mengikuti tren harga emas dunia.(*)

Laporan Adrian Arlambang, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini