Jejamo.com, Bandar Lampung – Gubernur Lampung sekaligus Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Lampung Ridho Ficardo sudah mempersiapakan bonus bagi pelatih maupun atlet yang meraih medali emas dalam PON XIX 2016 di Jawa Barat.
“Ada bonus menunggu untuk pelatih yang mengantarkan atletnya berprestasi di PON nanti. Itu sudah diatur semua, nanti tanya Satlak karena itu sudah dirancang semua,” ujar Ridho saat diwawancarai media, Kamis, 25/2/2016.
Sementara itu, Ketua Tim Satuan Pelaksana (Satlak) KONI Lampung Kolonel Infanteri Joko P. Putranto memastikan akan ada pemberian hadiah maupun bonus bagi pelatih yang mengantarkan atletnya meraih medali baik perunggu, perak, maupun emas dalam PON mendatang.
“Pasti ada bonus atlet peraih emas, perunggu, perak dan lebih besar dari tahun lalu. Tetapi saya belum mau menyebutkan nominalnya karena takut salah,” pungkasnya.(*)
Laporan Arif Wiryatama, Wartawan Jejamo.com