Berita Bandar Lampung, Jejamo.com-Asisten Satu Bidang Pemerintahan Rifki Wirawan mengatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung akan melakukan koordinasi dengan seluruh satuan kerja perangkat daerah (SKPD) dalam rangka ekspose gerakan ekspedisi Kapsul Waktu.
“Kami juga akan berkoordinasi dengan provinsi-provinsi tetangga yang telah dulu menerima “Kapsul Waktu” ini,” ujarnya kepada jejamo.com, Rabu, 7/10/2015.
Rifki menjelaskan, ekspedisi Kapsul Waktu yang merupakan bagian dari gerakan Nasional “Ayo Kerja” yang dicanangkan oleh Presiden Jokowi untuk memperingati 70 tahun Indonesia merdeka, dan dilakukan pertama kali dari Tugu Kilometer Nol, Sabang, pada Maret 2015 lalu.
“Jadwal pelaksanaan ekspedisi Kapsul Waku di zona I wilayah Sumatera sudah dimulai sejak 22 September berakhir pada 15 Oktober 2015,” tandasnya.(*)
Laporan wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya