Jejamo.com, Lampung Timur – Bupati Lampung Timur Chusnunia Chalim berjanji akan menganggarkan dana untuk kegiatan senam lansia di setiap kecamatan. Selama ini, senam lansia diadakan dua kali dalam setahun dan dipusatkan di satu kecamatan.
“Nanti kami anggarkan supaya di setiap kecamatan ada senam lansia. Jadi, tidak terfokus di satu kecamatan saja. Ini supaya semua lansia ikut serta,” kata Bupati saat senam bersama di halaman rumah Ketua DPRD Lampung Timur Ali Johan Arif di Desa Tanjung Inten, Kecamatan Purbolinggo, Senin pagi, 18/4/2016.
Kegiatan ini juga diikuti Camat purbolinggo, Kepala Dinas Kesehatan, dan ratusan lansia se-Kecamatan Purbolinggo.
Ali Johan mengatakan, kegiatan ini merupakan program DPRD dan Pemerintah Kabupaten Lampung Timur yang bertujuan meningkatkan dan menjaga kesehatan lansia dan pralansia.
Kegiatan ini dilaksanakan setahun dua kali yang pesertanya berasal dari 24 kecamatan dan kali ini dipusatkan di Purbolinggo.
Dia berharap, kegiatan ini berlangsung terus-menerus karena sangat positif. Selain menjaga kesehatan, juga sebagai ajang silaturahmi antara pejabat dan masyarakat.
Bupati Chusnunia Chalim menyambut baik diadakannya senam lansia ini karena senam sangat besar dampaknya bagi kesehatan tubuh, terutama bagi lansia. “Ikuti gerakan senam dengan benar supaya kesehatan terjaga,” kata Bupati.(*)
Laporan Parman, Wartawan Jejamo.com