Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Tips Meredakan Stres di Tempat Kerja

Stres di tempat kerja
Stres di tempat kerja (Ilustrasi) | Ist

Jejamo.com – Tekanan kerja yang tingghi hingga membuat perhatian kita sepenuhnya akan terfokus pada pekerjaan, kadang dapat memicu stres. Terlebih bila pekerjaan yang kita kerjakan memiliki tenggat waktu untuk diselesaikan. Adrenalin pun meningkat. Stres dan tak dapat dihindari.

Sebuah situs kemudian membagi tip agar kita mampu mengurangi rasa stres di tengah kesibukan kerja.

  1. Menghirup Napas

Berhentilah sejenak dari kesibukan dan cobalah rileks. Coba atur pernapasan Anda. Pejamkan mata dan ambil napas panjang. Hirup udara melalui hidung, lalu keluarkan melalui mulut secara perlahan. Ulangi kegiatan ini hingga sepuluh kali. Bernapas secara teratur bisa membantu kurangi stres.

  1. Menyepi Sesaat dari Kesibukan

Ketika suasana di sekitar sudah terlalu bising dan membuat kadar stres Anda meningkat, itu tandanya Anda harus segera angkat kaki dari sana. Pergilah sejenak ke tempat yang tidak terlalu ramai orang atau menemui seorang teman untuk sekadar berbagi cerita.

  1. Nikmati Makan Siang Anda

Makan siang itu penting. Tak hanya berfungsi sebagai penambah energi pada siang hari, tapi juga bisa sebagai pelepas rasa stres. Kok, bisa?

Saat makan siang, cobalah rileks. Fokus dan nikmatilah makanan yang Anda santap. Kunyah makanan secara perlahan dan nikmati cita rasanya. Dijamin, setelah makan siang, pikiran akan segar, dan Anda pun siap bekerja kembali.(*)

Tempo.co

Populer Minggu Ini