Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Warga Tanah Air Rupanya Masih Suka Kulkas Satu Pintu

Kulkas Satu Pintu
Kulkas satu pintu. | infoprabot.com

Jejamo.com – Warga Indonesia rupanya masih menggemari kulkas satu pintu meski banyak varian dua pintu kini sudah banyak diproduksi. Hal ini terlihat dari permintaan produk tersebut yang masih tinggi.

“Permintaan kulkas satu pintu masih di atas 60 persen dari total pasar selama tiga tahun terakhir,” ujar Assiten GM Home Appliances Product Planning PT Sharp Electronics Indonesia (SEID) Ardy, di Jakarta, Rabu, 27/4/2016.

Di tahun 2013 penjualan kulkas satu pintu menguasai pangsa pasar sebesar 63,7 persen, pada 2014 mencapai 64 persen, dan 2015 mencapai 61,8 persen. Sedangkan penjualan kulkas dua pintu hanya sekitar 35-37 persen saja.

Hal itulah, lanjut Ardy, yang mendorong pihaknya terus melakukan inovasi dengan meluncurkan produk-produk baru kulkas satu pintu, “Saat ini Sharp masih menjadi pemain nomor dua untuk kulkas satu pintu di Indonesia. Kami berharap dengan produk baru bisa menjadi nomor 1,” ujarnya.

“Selama 1-2 tahun terakhir ini kami melihat banyak pembangunan perumahan dan apartemen kelas menengah ke bawah, yang diperkirakan membutuhkan kulkas tidak terlalu besar, tapi desainnya stylist, bisa jadi interior di ruang tamu juga,” kata GM Product Planning Division SEID Herdiana Anita Pisceria.

“90 persen produksi kulkas (SEID) untuk pasar domestik. Kami sedang membuat desain yang sama untuk pasar ekspor,” katanya.

Shine di pasarkan dengan harga Rp1,935 juta per unit. Produk baru tersebut ditargetkan mampu terjual hingga 18 ribu unit per bulan.(*)

 

Tempo.co

Populer Minggu Ini