Jejamo.com, Lampung Timur – Berbagai upaya dilakukan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Lampung Timur untuk mewujudkan pendidikan lebih maju dan bersaing dengan kabupaten/kota di Lampung.
Salah satunya dengan menggelar pembinaan guru, kepala sekolah, dan pengawas berprestasi tahun 2016 di Local Education Center atau LEC Kota Metro, Jumat, 13/5/2016.
Acara tersebut dibuka Kabid Dikdas Dikpora Lampung Timur Tabrani Hasim. Turut hadir Kasi Tenaga Edukatif Meidi Irawan, para pengawas, ratusan guru, dan kepala sekolah se-Lampung Timur.
Tabrani mengatakan, kegiatan bertujuan meningkatkan kompetensi tenaga pendidik mulai dari TK, SD, SMP, SMA, dan SMK se-Lampung Timur.
Untuk kriteria juara di kegiatan ini, diambil juara satu, dua, dan tiga. Pemenang tingkat kabupaten akan dikirim mewakili Lampung Timur ke tingkat provinsi.
Ia mengimbau peserta mengikuti kegiatan ini dengan serius. Ia berharap tahun ini Lampung Timur mampu menjadi juara di ajang lomba pembinaan guru, kepala sekolah serta pengawas berprestasi di Lampung.(*)
Laporan Suparman, Wartawan Jejamo.com