Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Sambut Ramadan, Bako Risma Tulangbawang Barat Gelar Halaqah

Bako Risma Tubaba
Ketua Bako Risma Tubaba, Surya Hartawan (Tengah) beserta sejumlah pengurus berfoto bersama. Selasa, 17/5/2016. | Suhairi /Jejamo.com.

Jejamo.com,Tulangbawang Barat – Dalam rangka menyambut datangnya bulan Ramadan, Badan Koordinasi Remaja Islam Masjid (Bako Risma) Tulangbawang Barat akan mengelar Halaqah.

Halaqah itu recananya akan dilaksanakan pada hari Minggu, 22/5/2016 dan mengambil lokasi, di Masjid Miftahul Jannah, Kelurahan Dayamurni, Kecamatan Tumijajar, Tubaba.

Surya Hartawan selaku ketua Bako Risma mengatakan, Halaqah tersebut bertujuan untuk membentuk pribadi yang lebih baik dalam keislaman para pemuda saat ini yang dinilainya sudah mulai rusak. “Kami berharap melalui kegiatan ini kenakalan remaja di Tubaba bisa ditekan,” ujarnya. Selasa, 17/5/2016.

Acara ini menurut Surya akan dihadiri oleh Wakil Bupati TulangbawangBbarat, sejumlah donatur dan peserta dari Risma dari Kecamatan Tulangbawang Udik, Tulangbawang Tengah dan Tumijajar.

Sementara untuk nara sumber yang akan mengisi, Bako Risma Tubaba akan mengundang Mahmud Ali selaku pengurus Majelis Wakil Cabang Nahdutul Ulama (MWCNU) Tulangbawang Barat, serta Arif Rahman Hakim, mantan Ketua Pimpinan Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Provinsi Lampung.(*)

Laporan Buhairi Aidi dan Suhairi, wartawan jejamo.com

Populer Minggu Ini