Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Nelayan Kanada Tangkap Lele Albino Raksasa

lele Albino
Lele albino raksasa. | Kompas.com

Jejamo.com – Seorang nelayan di Kanada Henry, mendapatkan hasil tangkapan yang langka saat memancing  ikan di Winnipeg, Manitoba, Kanada.

Dia memperoleh seekor ikan lele albino berukuran panjang nyaris satu meter. Seperti dikutip dari laman UPI.com, dia menyebutkan, tangkapan ini terbilang langka. Dengan kulit yang pucat, ikan lele itu disebutnya sebagai “paus putih”.

“Setelah hampir 30 tahun menjaring lele, baru kali ini saya mendapatkan ‘paus putih’ di atas perahu saya,” tulis Donovan.

“Saya mungkin sudah pernah melihat 15.000-20.000 lele dalam hidup saya, tetapi belum pernah melihat yang seperti ini,” sambung dia.

Dalam unggahan terpisah, dia mengatakan, Henry bahkan belum pernah tahu bahwa ada ikan lele yang hidup di Winnipeg, sebelum menangkap ikan berkumis itu.(*)

Kompas.com

Populer Minggu Ini