Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Tidak Bisa Ganti SIM Card, Pelanggan Keluhkan Pelayanan GraPARI Bandarjaya

GraPARI Bandarjaya yang berada di Jalan Lintas Tengah Kabupaten Lampung Tengah. | Raeza Handani/Jejamo.com
GraPARI Bandarjaya yang berada di Jalan Lintas Tengah Kabupaten Lampung Tengah. | Raeza Handani/Jejamo.com

Jejamo.com, Lampung Tengah –  Para pelanggan penyedia layanan komunikasi seluler Telkomsel di Lampung Tengah kecewa dengan pelayanan yang diberikan pihak terkait. Pasalnya, pelanggan yang hendak melakukan pergantian SIM card dengan nomor telepon yang sama, kecewa lantaran GraPARI Bandarjaya tidak melakukan pergantian SIM card Simpati.

Ara, salah seorang pelanggan yang hendak mengganti SIM card di GraPARI Bandarjaya, mengeluh lantaran dalam beberapa hari terakhir penyedia layanan tidak dapat melayani pelanggan.

“Ponsel saya hilang bersama dengan SIM card. Saya mau ganti SIM card, hari Jumat saya ke GraPARI Bandarjaya. Mereka bilang enggak bisa ganti kartu Simpati karena sedang gangguan,” ujarnya kepada jejamo.com, Senin, 23/5/2016.

Ia menambahkan, hari ini ia datang  lagi ke GraPARI namun kondisinya tetap sama, tidak bisa mengganti SIM card.

“Sebelumnya mereka bilang Senin ini bisa, tapi nyatanya belum bisa juga. Padahal saya sangat perlu sekali untuk mengganti nomor ini,” pungkasnya.(*)

Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini