Rabu, November 13, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Petugas Kementerian Perhubungan Cek Kesiapan Terminal Rajabasa Bandar Lampung

Kepala Terminal Rajabasa Antoni Makki (kanan) menjelaskan situasi terminal kepada petugas dari Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Senin, 27/6/2016. | Sugiono/Jejamo.com
Kepala Terminal Rajabasa Antoni Makki (kanan) menjelaskan situasi terminal kepada petugas dari Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Senin, 27/6/2016. | Sugiono/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Tim Monitoring dan Evaluasi Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan mengecek kesiapan Terminal Rajabasa menghadapi arus mudik tahun ini, Senin, 27/6/2016.

Anggota Tim Monitoring dan Evaluasi Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan, Zulmardi, mengatakan, dari segi daya tampung atau kapasitas, Terminal Rajabasa cukup memadai. Selain itu, jumlah penumpang belum ada ledakan.

“Kemungkinan Sabtu-Minggu besok ramai. Kami melakukan pengecekan kesiapan mudik, di sini sudah ada posko-posko mudik, kapasitas daya tampung juga mumpuni. Ini titik sentral untuk di Lampung,” katanya kepada jejamo.com didampingi Kepala Terminal Rajabasa Antoni Makki.

Untuk mencegah kecelakaan, pihaknya sudah melakukan pengecekan kelayakan kendaraan. Ia megatakan, Terminal Rajabasa adalah simpul untuk mendistribusikan penumpang.

Hingga hari ini, penumpang di Rajabasa masih normal.

“Jika terjadi lonjakan penumpang, kami sudah siap,” tambah Antoni Makki.(*)

Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini