Jejamo.com, Lampung Utara – Camat di Lampung Utara kompak ajak kepala desa dan masyarakat tingkatkan keamanan di daerah masing masing melalui siskamling atau ronda malam.
Hal ini seperti dikatakan oleh Camat Abung Selatan Bauhari, hampir tiap malam dirinya berkeliling di 16 desa yang berada di bawah Kecamatan Abung Selatan. Hal itu ia lakukan untuk mengajak kepala desa dan masyarakat mengaktifkan ronda malam.
Sementara itu Camat Abung Semuli, Juwono, diwakili Sekcam Sapto menjelaskan di wilayahnya ada 17 desa dengan pos ronda sebanyak 40. Ia juga mengaku hampir setiap malam menegur kepala desa agar mengawasi yang ronda.
Hal senada dikatakan oleh Camat Blambangan Pagar, Usman diwakili Sekcam Rizani, mengatakan, luas wilayah kecamatan tersebut 19.139 kilo meter terdiri dari 7 desa, setiap RT di desa tersebut terdapat satu pos ronda. “Komitmen kami dengan para kepala desa untuk menciptakan Kecamatan Blambangan Pagar lebih kondusif,” tandasnya.(*)
Laporan Buhairi Aidi dan Prika, Wartawan Jejamo.com