Jejamo.com – Kepala Dinas Sosial Tenaga Kerja Kabupaten Lampung Timur, Budiyul Hartono meminta pada warga Lamtim yang bekerja di luar negri, agar menggunakan jalur legal. Hal ini bertujuan supaya tidak dimanfaatkan oleh penyalur ilegal yang marak beredar di Lampung Timur.
“Kami atas nama Bupati Lampung Timur meminta kepada masarakat yang ingin menjadi TKI agar lewat jalur resmi. Agar nantinya jika terjadi sesuatu hal, maka akan mempermudah proses pengurusannya,” ujar Budiyul, Selasa, 6/9/2016.
Pihaknya menjelaskan, untuk tahun ini TKI ilegal di Lmapung Timur jumlahnya sangat besar. Namun, pihak Dinas Sosial dan Tenaga Kerja kesulitan untuk mendata karena mereka melalui jalur non dokumen.
Budiyul mencontohkan, Insiden meninggalnya salah satu TKI asal Lampung Timur di Arab Saudi beberapa waktu lalu. Pembkab mengaku kesulitan memulangan jenazahnya, karena tak ada dokumen resmi yang dimiliki.
“Bupati Lampung Timur bahkan harus turun langsung untuk berkoordinasi dengan pihak Kedubes RI di Arab Saudi,” katanya.
“Untuk itu kami meminta calon Tenaga Kerja Indonesia yang akan bekerja di luar negeri agar melalui jalur resmi. Jangan mudah tergiur oleh rayuan manis para sponsor,” tuturnya.(*)
Laporan Parman, Wartawan Jejamo.com