Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Breaking News: Rumah di Jalan Kenanga Rawa Laut Bandar Lampung Dilempar Bom Molotov

Rumah di Jalan Kenanga, Rawa Laut, Bandar Lampung ini dilempar bom molotov oleh orang tidak kenal pada Jumat dini hari, 11/11/2016. |  Andi/Jejamo.com
Rumah di Jalan Kenanga, Rawa Laut, Bandar Lampung ini dilempar bom molotov oleh orang tidak kenal pada Jumat dini hari, 11/11/2016. | Andi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Sebuah rumah di Jalan Kenanga, Rawa Laut, Bandar Lampung, dilempar bom molotov oleh orang tidak kenal pada Jumat dini hari, 11/11/2016. Akibatnya rumah milik Suwandi tersebut nyaris terbakar di bagian teras dan dindingnya.

Berdasarkan pantauan jejamo.com, tampak serpihan botol kaca di teras rumah tersebut dan bekas terbakar di dinding bagian depan rumah. Hingga siang hari rumah tersebut sudah dipasangi garis polisi. Beberapa petugas kepolisian berpakaian preman juga terlihat sedang meminta keterangan saksi-saksi.

Dari keterangan Sahrul, kakak Suwandi si pemilik rumah, dirinya mengetahui ada pelemparan bom molotov di kediaman adiknya dari seorang tetangga.

“Saya dihubungi oleh tetangga adik saya. Saat datang ke sini api sudah padam,” ujarnya kepada jejamo.com, di lokasi, Jumat siang, 11/11/2016. Suwandi bersama keluarganya, jelas Sahrul, sedang berada di Jakarta saat kejadian pelemparan bom molotov terjadi.

“Seorang tetangga bernama Taufik  yang cerita kepada saya. Pada saat kejadian itu Taufik mendengar suara ledakan, kemudian dia bangun dan sudah ada api di teras rumah. Lalu Taufik bersama keluarganya memadamkan api dengan menyiramkan air,” cerita Sahrul.(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini