Jejamo.com, Kota Metro – Komando Rayon Militer (Koramil) 0411 Metro mengaku akan terus melakukan pendampingan, pengawalan dan pengawasan terhadap distribusi pupuk bersubsidi di wilayah Metro. Hal ini sebagai mana hasil kesepakatan antara Menteri Pertanian dan Petinggi Angkatan Darat beberapa waktu lalu.
Komandan Rayon Militer Kapten Inf Jenerwanto mengatakan, pihaknya akan mendukung distribusi pupuk bersubsidi sebagai bagian dari ketahanan pangan. “Jadi apa yang menjadi kesulitan petani di bawah, akan kita bantu dan dukung. Kita ada pendampingan penanaman padi, pengawalan pupuk dari satu tempat ke tempat lain, dan pengawasan apakan pupuk ini tepat sasaran kepada patani. Terutama untuk pupuk subsidi yang memang diarahkan kepada petani,” kata Jenerwanto, usai melakukan sosialisasi terkait Pertanian di Unit Pelaksan Teknis Balai Penyuluh Pertanian dan Perikanan (UPT BP3K) Kota Metro, Jumat, 18/11/2016.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Perikanan dan Kehutanan (DPPK) Kota Metro Yeri Ehwan menjelaskan, evaluasi pelaksanaan tanam di tahun 2016 dan 2017 sudah dilakukan. Terutama wilayah Metro Pusat yang secara perinsip tidak berbeda jauh pada tahun lalu.
“Namun kita meningkatkan pengawalan dan pendampingan secara intensif bahkan melibatkan TNI. Mulai dari persiapan tanam grapoyakan tikus dan pembersihan saluran tersier termasuk mobilisasi elsintan untuk pengolahan lahan juga distribusi air melalui pintu air,” paparnya.(*)
Laporan Haris Riyanto, Wartawan Jejamo.com