Rabu, November 6, 2024

Top Hari Ini

Terkini

BPBD Lampung Tengah: Banyak Perkebunan Lakukan Pembakaran Hutan

Kebakaran hutan | ist
Kebakaran hutan | ist

Berita Lampung Tengah, Jejamo.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung Tengah menyatakan banyak perkebunan yang melakukan pembakaran hutan.

Sekretaris BPBD Lamteng M Juniar mengatakan, berdasarkan data dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), di Kabupaten Lampung tengah saat ini terdapat 60 titik api.

“Berdasarkan pengamatan kami, titik api banyak terjadi di Kecamatan Bandar Mataram. Karena di sana banyak perkebunan yang melakukan pembakaran lahan,” jelasnya kepada jejamo.com, Senin, 26/10/2015.

Juniar menambahkan, selain itu titik api terdapat di kawasan hutan lindung Register 39 Kecamatan Selagalingga, Register 22  Kecamatan Sendangagung, Register 28  Rumbia, dan Register 47 Wayterusan Bandarmataram, dekat PT Gunung Madu Plantations (GMP) yang berbatasan dengan Kabupaten Tulangbawang  Barat.

“Belum lama ini kebakaran hutan terjadi di Kecamatan Pubian. Api menghanguskan lahan seluas 1,5 hektar dan sudah dipadamkan. Kebakaran itu  akibat puntung rokok yang dibuang sembarangan,” jelasnya.

Untuk antisipasi kebakaran hutan, Juniar mengatakan, BPBD Lamteng sudah menyampaikan kepada para camat untuk menyosialisasikan kepada masyarakat agar tidak membakar lahan. Atau melakukan hal-hal yang bisa memicu kebakaran hutan.(*)

Laporan Raeza Handani, wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terkini Terpercaya

Populer Minggu Ini