Selasa, November 12, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Pulau-Pulau Kecil di Lampung akan Dikembangkan jadi Tempat Wisata

Rapat pembahasan strategi pengembangan pulau-pulau kecil di Kantor Bappeda, Rabu, 25/1/2017 | Sugiono/jejamo.com
Rapat pembahasan strategi pengembangan pulau-pulau kecil di Kantor Bappeda, Rabu, 25/1/2017 | Sugiono/jejamo.com

Jejamo.com Bandar Lampung-Pulau-pulau kecil di wilayah Lampung akan dikembangkan sebagai daerah pariwisata. Provinsi Lampung memiliki 132 pulau yang bisa dimanfaatkan menjadi daya tarik wisatawan.

Kabid Ekonomi dan Pembangunan Bappeda Provinsi Lampung, Bobby Irawan, mengatakan, rencana mengembangkan sektor pariwisata pihaknya sudah lama menjalin hubungan dengan Bappenas.

“Selain menjadi prioritas pembangunan pemerintah daerah sektor pariwisata menjadi salah satu prioritas pembangunan  nasional,” jelasnya usai rapat pembahasan strategi pengembangan pulau-pulau kecil di Kantor Bappeda, Rabu, 25/1/2017.

Ia menjelaskan, untuk langkah awal pihaknya bersama Bappenas sebagai stakeholder pariwisata pusat untuk meninjau lokasi secara langsung  pulau yang dinilai memiliki potensi wisata di Lampung untuk menunjukkan bahwa Lampung luar biasa.

Dilihat letak geografisnya, lanjutnya, Lampung sangat memungkinkan menarik wisatawan nusantara dari wilayah lain seperti Jakarta dan Jawa Barat.

“Di sini Lampung memiliki kemenangan dengan jarak yang dekat serta ongkos berwisata jauh lebih murah, 50 persen lebih murah dari Bali. Memiliki spot-spot tempat wisata lebih banyak dan beragam, ditambah dengan dukungan tumbuhnya hotel-hotel berbintang di Lampung,” tandasnya.(*)

 

Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com

 

 

 

 

Populer Minggu Ini