Berita Lampung, Jejamo.com – Komandan Komando Resort Militer (Danrem) 043 Garuda Hitam (Gatam) Kolonel Inf Joko P Putranto meminta masyarakat Kecamatan Jabung Lampung Timur yang memiliki senjata api untuk menyerahkan ke pihak berwajib.
Hal itu disampaikannya dalam dialog dengan tokoh masyarakat dari tiga desa di Kecamatan Jabung Lampung Timur, Rabu, 28/10/2015.
“Masyarakat harus menyerahkan senjata api secara sukarela dengan cara dikumpulkan. Hal ini untuk perubahan ke arah lebih baik,” ujar Alumni Gultor 81 Kopassus ini.
Sebelumnya, Korem 043 Gatam berdialog dengan tokoh masyarakat dari tiga desa di Kecamatan Jabung Lampung Timur.Dialog tersebut untuk mencari solusi masalah keamanan dan menghilangkan stigma negatif Kecamatan Jabung sebagai sarang begal.
Acara dialog dipimpin oleh Danrem 043 Gatam Kolonel Infantri Joko P Putranto. Turut hadir dalam kesempatan itu Anggota Komisi I DPRD Lamtim Marhasan, Camat Jabung, Kepala Desa dari Jabung, Negara Bathin, dan Negara Saka Serta tokoh adat masyarakat setempat.(*)
Laporan Sugiono, wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya