Jejamo.com, Lampung Timur – Lembaga Amil Zakat Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Lampung melakukan program bedah sekolah pada Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Al Husna, Kecamatan Labuhan Maringgai, Lampung Timur, Sabtu, 18/3/2017. Uang senilai Rp90 juta hasil donasi Anis Ambadar ini disalurkan untuk memperbaiki lokal TKIT Al Husna.
Kepala Cabang IZI Lampung Agus Rin Wirawan mengatakan, pihaknya berterima kasih atas kepercayaan donatur menitipkan donasi kepada IZI Lampung. Buat IZI Lampung, kata Agus, ini adalah sebuah kehormatan dipercaya mengelola donasi umat.
“Alhamdulillah gedung TKIT ini kami bedah menjadi lebih baik sehingga anak-anak nyaman belajar dan bermain. Kepada donatur, kami doakan agar rezekinya lancar, melimpah, dan berkah,” ujarnya kepada jejamo.com via ponsel.
Agus mengatakan, donasi ini menjadi bukti jika umat memercayakan pengelolaan zakat, infak, dan sedekah kepada IZI Lampung. Apalagi, nominalnya tergolong cukup besar.
IZI Lampung sendiri adalah sebuah lembaga zakat yang fokus pada pemberdayaan keumatan. Selain membantu orang yang sedang kesusahan, dana yang dikelola juga dimanfaatkan untuk ekonomi keumatan.(*)’
Laporan Adian Saputra, Wartawan Jejamo.com