Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Polsek Tanjungan Lampung Selatan Bekuk Pembobol Minimarket

Kapolsek Tanjungan AKP Hendy Prabowo | Andi/jejamo.com
Kapolsek Tanjungan AKP Hendy Prabowo | Andi/jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung– Gabungan Unit Reserse Kriminal Polsek Tanjungan dan Tim Khusus Antibandit (Tekab) 308 Polres Lampung Selatan, berhasil meringkus pelaku pembobol Indomaret Babatan, Dusun Manunggal, Desa Babatan, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan.

Pelaku yaitu Firmansyah (19) ditangkap saat sedang tertidur di kediamannya di Dusun Manunggal, Desa Babatan, Kecamatan Katibung, Kabupaten Lampung Selatan, pada Selasa dini hari, 25/4/2017 sekitar pukul 03.00 wib. Selain itu, petugas juga mengamankan barang bukti berupa monitor komputer kasir dan rokok berbagai merk.

Kapolsek Tanjungan AKP Hendy Prabowo mengatakan, pelaku membobol Indomaret Babatan, pada Senin dinihari, 6 Maret 2017, sekitar pukul 02.30 wib. Pelaku masuk kedalam minimarket tersebut dengan membobol tembok yang langsung tembus ke kamar mandi.”Pelaku membobol tembok samping Indomaret itu dengan menggunakan palu dan obeng yang sudah dimodifikasi,” ujarnya kepada Jejamo.com, saat dihubungi via telepon, Jumat, 28/4/2017.

Setelah masuk kedalam minimarket, lanjut Hendy, pelaku mengambil sejumlah barang-barang berbagai merk seperti rokok, kosmetik, parfum, minyak angin, susu bubuk.”Selain itu, pelaku juga mengambil monitor komputer kasir, atas perbuatannya korban mengalami kerugian lebih sekitar Rp. 30 juta atau puluhan juta rupiah,” terangnya.

Ia menuturkan, kemudian barang-barang hasil curiannya tersebut dimasukkan kedalam kantong plastik berukuran besar warna hitam sebanyak empat plastik dan sebagainya dimasukkan kedalam tas, lalu pelaku melarikan diri.

“Berdasarkan keterangan pelaku, sebagai besar barang hasil curian sudah dijual oleh rekannya bernama Herman (DPO) di wilayah Panjang Bandar Lampung. Saat ini kami masih mengejar Herman dan sedang dilakukan pengembangan,” ungkapnya.

Dia menambahkan, pihaknya menduga sebelum pelaku Firmansyah menjalankan aksi pencuriannya. Pelaku terlebih dahulu memantau dengan berpura-pura menjadi pembeli. Karena, lokasi TKP dan rumah pelaku tidak terlalu jauh.

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

 

 

Populer Minggu Ini