Jejamo.com, Lampung Tengah – Guna meningkatkan pelayanan kesehatan hingga ke tingkat masyarakat bawah, Pemerintah Kabupaten Lampung Tengah melalui Dinas Kesehatan akan memberlakukan layanan call center di setiap puskesmas se-Lampung Tengah.
Layanan call center tersebut diberikan untuk memenuhi kebutuhan pelayanan kesehatan bagi masyarakat, terutama saat urgen seperti kebutuhan ambulans dan pelayanan ke gawat darurat serta pelayanan kesehatan lainnya.
PLt. Kepala Dinas Kesehatan Lampung Tengah Hairun Azman mengatakan bahwa pelayanan call center tersebut bertujuan agar masyarakat dapat mendapatkan informasi dan pelayanan kesehatan dengan cepat.
“Jadi dengan adanya call center ini nantinya masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan pelayanan kesehatan. Seperti ambulans dan pelayanan lainnya terutama dalam keadaan mendesak. Sehingga saat mendapatkan laporan melalui call center petugas kesehatan di puskesmas tersebut dapat dengan cepat memberikan pertolongan kesehatan,” ujar Hairun Azman beberapa waktu lalu.
Selain itu, layanan ini juga untuk membantu ibu-ibu hamil yang akan melahirkan. Dengan pelayanan yang cepat dapat membantu ibu melahirkan sehingga dapat menolong serta menekan angka kematian bayi.
Hairul menambahkan, layanan ini merupakan salah satu program Bupati Lampung Tengah Mustafa melalui Dinas Kesehatan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di kabupaten tersebut.
“Saat ini program layanan call center sudah mulai dilaksanakan di beberapa puskesmas, seperti Puskesmas Punggur 085789999331, PKM Bandarjaya 08127341501, Seputihraman 082377090577, Candirejo 085269222200, ambulan Pepadun 081271915552. Ked epan akan diberlakukan di semua puskesmas yang ada di Lampung Tengah,” paparnya.
Selain pelayanan, sarana dan prasarana kesehatan juga perlu ditingkatkan. Untuk menunjang agar program call center ini berjalan dengan baik maka sumber daya manusia (SDM) yang menjalankannya juga perlu ditingkatkan.
Nantinya ambulans dan supir akan selalu standby di puskesmas, sehingga jika ada panggilan untuk melayani pasien maka mereka siap.
“Pelayanan di puskesmas juga akan selalu melayani semua pasien dengan baik. Apa pun penyakitnya harus dilakukan pertolongan terlebih dahulu baru mengetahui apakah pasien merupakan peserta BPJS atau tidak,” tandasnya.
Pihaknya berharap, program ini dapat terlaksana dengan baik. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan pelayanan kesehatan meskipun mereka berada di kampung yang jauh dari puskesmas.
Sementara itu Bupati Mustafa menegaskan upaya peningkatan pelayanan kesehatan terus dilakukan Pemkab Lampung Tengah. Pembenahan dilakukan dari semua tingkatan, mulai dari puskesmas hingga rumah sakit.
“Pelan-pelan Rumah Sakit Demang Sepulau Raya terus kami perbaiki. Mulai dari fasilitas, layanan dan tenaga medis, semua ditingkatkan. Begitu juga di puskesmas-puskesmas. Ke depan dengan adanya layanan call center akan memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pengobatan,” pungkasnya.(*)
Laporan Raeza handani, Wartawan Jejamo.com