Jejamo.com, Bandar Lampung – Jika Anda termasuk pecinta kuliner pedas, kini ada satu tempat baru yang bisa Anda kunjungi di Bandar Lampung; I Am Geprek Bensu. Outlet anyar milik artis peran dan presenter Ruben Onsu itu buka di Jalan Teuku Umar No 54, Kedaton, atau tepatnya di samping Pasar Koga. Pembukaan resminya sudah dilakukan Senin kemarin, 28/8/2017.
Shankar Punjabi, salah satu owner I Am Geprek Bensu mengatakan, Lampung dipilih menjadi tempat pertama grand opening outlet yang ada Pulau Sumatera. Hingga kini total sudah ada 40 outlet yang dibuka dengan target 74 outlet tersebar di Indonesia.
“Kami pilih Lampung sebagai salah satu cabang yang baru karena market di Lampung khususnya Kota Bandar Lampung cukup baik di bidang kuliner,” ujarnya kepada Jejamo.com.
Menurut Shankar konsep Geprek Bensu adalah fast food dengan tawaran beragam jenis menu ayam geprek hingga 10 level.”Tingkat kepedasan akan kami sesuaikan dengan keinginan para pengunjung,” imbuhnya.
Menu yang ditawarkan di I Am Geprek Bensu di antaranya ayam geprek, ayam geprek leleh, dan ayam geprek keju. Sementara untuk minuman tersedia air mineral dan ice tea. Harga yang dipatok sangat terjangkau mulai dari Rp5 ribu sampai Rp 25 ribu.
Shankar mengatakan, outlet yang terletak di Jalan Teuku Umar hadir dengan tiga lantai dan kapasitas maksimal ruangan cukup untuk menampung hingga 150 pengunjung. Guna menambah kenyamanan pengunjung outlet tersebut dilengkapi dengan fasilitas wifi, rest area, serta ruang tunggu.
“Saat ini kami masih fokus ke lantai 1 dan 2. Untuk lantai 3 rencananya akan dimaksimalkan untuk acara pesta. Customer bisa berkunjung sejak hari ini mulai dari pukul 11.00 sampai dengan pukul 22.00,” kata dia.
Para pengunjung juga bisa melakukan selfie di tempat yang memang disediakan untuk melakukan swafoto di lantai 1. “Rencananya dalam waktu dekat ini kami akan menghadirkan menu minuman baru hasil racikan Ruben sendiri,” pungkas Shankar.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com