Jejamo.com, Bandar Lampung – Kapolsekta Tanjungkarang Barat Kompol Hapran mengatakan, ledakan yang berasal dari rumah milik Ustaz Mustafa Jailani di Jalan Bung Utomo Nomor 3, Kelurahan Gedongair, Kecamatan Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, diduga dari tabung gas.
“Akibat ledakan tabung gas itu, satu penghuni rumah bernama Yani (42) mengalami luka di leher sebelah kiri dan tangan kanan. Saat ini masih menjalani perawatan di RSUDAM dan sudah sadar,” ujarnya kepada jejamo.com di lokasi, Minggu, 24/9/2017.
Baca: BREAKING NEWS: Warga Jalan Bung Tomo Digegerkan Suara Ledakan
Mendengar suara ledakan tersebut, kata Harpan, pihaknya langsung melaporkan ke Penjinak Bom (Jibom) Gegana Satuan Brimob Polda Lampung.
“Sementara ini masih olah TKP dan dalam penyelidikan. Rumah yang diduga ada suara ledakan kami tutup sementara karena dekat dengan jalan umum,” paparnya.
Dia menambahkan, korban hanya satu orang, sementara ketiga anaknya posisi sedang di luar rumah. Sedangkan pemilik rumah Mustafa dibawa ke Polresta Bandar Lampung untuk dimintai keterangan.
“Sementara kami belum bisa memberikan keterangan namun diduga ledakan tersebut dari tabung gas atau kompor. Tapi, kami masih melakukan penyelidikan. Pemilik rumah Mustafa kita bawa ke Polres. Barang bukti yang dibawa guna penyelidikan berupa selang, sementara itu saja,” urainya.
Sementara itu, Alwan (21), anak korban, mengatakan, ledakan diduga dari tabung gas elpiji.
“Di rumah itu ada ibu, saya, dan tiga adik. Saya juga bingung ibu pergi ke belakang mau ambil makan buat adik, tiba-tiba ada suara ledakan,” terangnya.
Usai kejadian, dirinya sempat panik karena banyak orang yang ingin masuk ke dalam rumah.
“Kejadiannya begitu cepat,” terangnya.
Sebelumnya diberitakan, warga Jalan Bung Tomo, Kelurahan Gedongair, Kecamatan Tanjungkarang Barat, digegerkan dengan suara ledakan cukup keras dari rumah warga yang bekerja sebagai penjahit, Nurbaiti.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com