Jejamo.com, Bandar Lampung – Kantor Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Bandar Lampung di Jalan Pangeran Diponegoro, Telukbetung Selatan, Bandar Lampung, diserbu ribuan pencari kerja yang ingin melamar di Transmart Lampung, Kamis, 5/10/2017.
Berdasarkan pantauan Jejamo.com, tampak ribuan pelamar memadati bagian depan halaman kantor hingga di luar gerbang. Sebagain sepeda motor para pelamar bahkan diparkir di gang dan halaman rumah warga sekitar.
Kehadiran para pencari kerja ini juga menimbulkan kemacetan di depan kantor Disnaker Bandar Lampung. Hal ini membuat beberapa anggota kepolisian lalulintas harus turun tangan mengatur arus kendaraan.
Widi Wijakso (23), salah seorang pelamar, mengatakan dirinya tiba di kantor disnaker sejak pukul tujuh pagi untuk mendaftar pekerjaan di Transmart. Dia tidak menyangka jika para peserta pendaftaran berjumlah ribuan.
“Saya berangkat dari rumah di Pesawaran pagi-pagi, saya pikir berangkat pagi biar cepat daftarnya. Pas sampai di kantor disnaker ternyata sudah ramai,” ujarnya kepada Jejamo.com, saat ditemui di kantor Disnaker Bandar Lampung.
Widi mengaku mengetahui adanya lowongan pekerjaan di Transmart dari internet. Dari situ juga ia mengetahui bahwa salah satu persyaratannya harus menyerahkan berkas lamaran ke kantor disnaker.
“Saya tahu dari internet, katanya berkas diserahkan ke sini. Makanya hari ini saya mau menyerahkan berkasnya. Katanya sih langsung tes juga di sini,” terangnya. Beberapa persyaratan yang dibawa Widi antara lain fotokopi KTP, foto ukuran 4×6, fotokopi ijazah dan kartu keluarga, serta CV dan surat lamaran kerja.
Tak hanya Widi, hal sama juga dirasakan Abas (21), warga Panjang Bandar Lampung, yang mengaku terkejut saat tiba di kantor Disnaker Bandar Lampung yang sejak pagi sudah dipadati ribuan orang. “Saya kaget bisa seramai ini, saya kira antreannya enggak seramai ini. Mau enggak mau harus ikut antre,” katanya.(*)
Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com