Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Anggota DPRD Bandar Lampung Erika: Pengelolaan Aset Harus Sesuai Regulasi

Anggota DPRD Bandar Lampung Erika Novalia Sani saat penyampaian pandangan umum fraksinya, Senin, 6/11/2017. | ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Anggota DPRD Bandar Lampung Erika Novalia Sani mengatakan tantangan bagi pengelolaan setiap jenis aset akan berbeda. Hal tersebut disampaikan juru bicara Fraksi Nasdem Hanura tersebut dalam pemandangan umum fraksinya terhadap Raperda tentang Perubahan Perda tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah dan Raperda tentang Perubahan Perda tentang Retribusi Perizinan Tertentu, Senin, 6/11/2017.

Perbedaan itu, menurut Erika, bergantung pada karakter dari aset tersebut. Selain itu sistem pengelolaan yang diterapkan harus merupakan prosedur yang disepakati bersama antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah serta pihak terkait lainnya.

“Pengelolaan aset harus dilandasi kebijakan dan regulasi yang mencakup aspek pengelolaan finansial yang bijaksana dengan tetap memberikan bagi daerah untuk berkreasi menemukan pola yang paling sesuai dengan kondisi dan budaya lokal sehingga memberi kemaslahatan bagi warga kota Bandar Lampung,” pungkas Erika.

Sidang paripurna dengan agenda mendengarkan pemandangan umum fraksi ini dipimpin Ketua DPRD Bandar Lampung Wiyadi dan dihadiri 30 orang anggota dewan.(*)

Populer Minggu Ini