Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Bagikan Kartu Keluarga Sejahtera di Bandar Lampung, Menteri Khofifah Ajak Warga Belanja di E-Warung

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa saat hadir di Gedung Wanita Bandar Lampung, Selasa, 14/11/2017. | Andi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa membagikan kartu keluarga sejahtera (KKS) dan menyalurkan bantuan sosial nontunai Program Keluarga Harapan (PKH) dan bantuan pangan nontunai (BPNT) di Gedung Wanita Bandar Lampung, Selasa, 14/11/2017.

Acara tersebut dihadiri Gubernur Lampung M Ridho Ficardo dan ratusan masyarakat Bandar Lampung yang menerima KKS. Masyarakat juga dapat langsung mengambil bantuan uang tunai Rp390 ribu yang ada di dalam KKS yang bisa dicairkan melalui Bank BRI.

Berdasarkan pantauan Jejamo.com, Mensos didampingi Gubernur Lampung memantau warga yang sedang mencairkan uang tunai melalui KKS.

Khofifah mengajak warga yang telah mencairkan dana untuk membeli sejumlah sembako seperti minyak makan, beras dan telur yang ada di E-Warung.

Mensos juga berkesempatan membeli tas berbentuk tapis Lampung Rp500 ribu. Selanjutnya dia meninjau kendaraan BRI di lokasi.

Sebelumnya, Khofifah mengajak ratusan warga yang hadir di Gedung Wanita untuk berselawat. Warga juga berebut bersalaman dengan menteri.

Anggi (30), penerima KKS mengaku, senang dengan bantuan itu. Ia berharap bantuan berlanjut.(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini