Senin, November 11, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Mantapkan Sinergitas Antarlembaga, Bawaslu Lampung Gelar Rapat Koordinasi di Swiss-Belhotel

Fatikhatul Khoiriyah. | Ist

Jejamo.com, Bandar Lampung – Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Lampung akan mengadakan rapat koordinasi pengawasan tahapan pemilu bersama mitra kerja selama dua hari, Jumat dan Sabtu, 17-18 November 2017 di Swiss-Belhotel Lampung.

Rapat koordinasi ini bertujuan untuk memantapkan sinergitas antarlembaga dalam implementasi fungsi pengawasan pemilu/pemilihan partisipatif.

Ketua Bawaslu Lampung Fatikhatul Khoiriyah dalam surat kepada jejamo.com mengatakan, pihaknya Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 membutuhkan dukungan semua pemangku kepentingan. Sebab itu, dianggap penting untuk melibatkan sebanyak mungkin lembaga dalam pengawasan sehingga hasil pilkada dan pemilu legislatif bisa optimal.

Fatikhatul menuturkan, acara ini juga sebagai salah satu sosialisasi implementasi fungsi pengawasan dalam penyelenggaraan pilkada/pemilu di Lampung.

Pada rapat koordinasi ini, direncanakan hadir sebagai narasumber Gubernur Lampung M Ridho Ficardo, anggota Bawaslu RI Fritz Edward Siregar, kapolda Lampung, kepala Kejaksaan Tinggi Lampung, dan ketua KPU Lampung.(*)

Laporan Sugiono, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini