Jejamo.com, Lampung Tengah – Kapolda LampungĀ Irjen Suntana meresmikan Command Center Wira Satya yang berfungsi untuk memudahkan masyarakat dalam membuat laporan kepada pihak kepolisian.
Nantinya dengan keberadaan Command Center, masyarakat tidak lagi kesulitan dalam akses laporan atas kejadian yang terjadi di sekitarnya. Pasalnya, masyarakat hanya tinggal mengklik panic buttom yang ada di aplikasi Indonesia National Police Online Oficer (INP Online Oficer Polres Lampung Tengah).
MasyarakatĀ Lamteng yang berada jauh dari kantor polisi saat ini bisa lebih mudah dalam memberikan laporan dan informasi kepada penegak hukum. Sebab, dengan berdirinya Command Center ini, masyarakat sudah bisa memberikan laporan via online mengunakan smartphone melalui aplikasi INP Oficer Polres Lampung Tengah yang ada di PlayStore.
“Command Center ini dibuat untuk memudahkan masyarakat dalam membuat laporan dan memudahkan dalam segala urusan yang berkaitan dengan tugas kepolisian dan memudahkan tugas kepolisan. Selain itu juga untuk memantau para anggota kepolisian yang melakukan patroli. Saya berterima kasih kepada Bupati dan ketua DPRD atas dukungan yang diberikan hingga Command Center ini bisa berdiri, ” ujarnya, Jumat, 19/1/2018.
Lanjut Kapolda,Ā Command Center ini sangat memudahkan masyarakat untuk segera melaporkan jika ada kejadian. Namun, ini juga bergantung pada masyarakat yang bisa menggunakannya.
“Jika masyarakat mau laporan tidak perlu datang ke kantor. Tinggal pencet panic buttom, maka dia sudah terhubung. Ini yang diinginkan pimpinan Polri,ā paparnya.
Setelah masyarakat, memencet itu otomatis terhubung. Maka itu, akan direspons oleh petugas yang ada. Untuk resposn bisa lebih cepat untuk daerah perkotaan.
Kapolda menginginkan respons yang lebih cepat secara umum, yakni tidak lebih dari 15 menit.
“Ini kan memudahkan respons. Kalau kemarin satu jam, sekarang 30 menit lebih cepat. Namun kalau daerah yang jauh tidak bisa diukur responsnya karena masih terkendala mobil patroli. Babinkamtibmas nanti mengarahkan dan mendata ” ujarnya.
Sementara itu, Bupati Lampung Tengah Mustafa sangat mengapresiasi program yang diluncurkan Polres setempat. Karena dengan adanya Command Center ini, masyarakat yang ingin melaporkan kejadian tidak perlu lagi ke kantor polisi.
Kasat Reskrim Pokres Lampung Tengah AKP Resky Maulana yang memperoleh penghargaan Case Organizer Program (COP) dari Kapolda Lampung, berharap Command Center ini dapat bermanfaat untuk masyarakat Lampung Tengah.
“Kami berharap Command Center Polres Lamteng ini dapat berguna bagi masyarakat,ā terang AKP Resky Maulana.
Selain peresmian Command Center, Kapolda Lampung juga meresmikan Ruang Pelayanan SPKT dan Ruang Pelayanan Lakalantas dan aula Rupatama Sutan Cakra Buana.(*)
Laporan Raeza Handani, Wartawan Jejamo.com