Minggu, November 10, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Gara-Gara Rokok, Pelajar SMA dan SMK Swasta di Bandar Lampung Nyaris Bentrok

SMA dan SMK Utama Bandar Lampung. | Andi Apriyadi/Jejamo.com

Jejamo.com, Bandar Lampung – Siswa SMA Utama 2 dan SMK Utama Bandar Lampung nyaris baku hantam di lingkungan sekolah, Rabu pagi, 21/2/2018.

Diduga, keributan dipicu dendam salah seorang siswa atas perkelahian antara pelajar dua sekolah itu beberapa waktu lalu.

Salah seorang pelajar SMA Utama 2 yang tidak ingin disebutkan namanya mengatakan, keributan terjadi saat berada di kantin waktu jam istirahat.

“Yang saya dengar kejadian itu, di kantin sekolah ramai. Kantin SMA Utama 2 dan SMK Utama ini gabung,” ujarnya kepada jejamo.com, Rabu siang.

Lanjut dia, tidak lama, beberapa pelajar SMA Utama datang beramai-ramai.

“Kalau enggak salah anak SMA ke kantin sempat menyinggung pelajar SMK dengan nada tinggi gitu. Dari situlah terjadi keributan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala SMK Utama 2 Dariyo membenarkan kejadian tersebut. Dia membantah jika peristiwa itu tawuran.

“Ya benar ada keributan saat jam istirahat di kantin. Tapi bukan tawuran, hanya salah paham,” ujarnya di ruangannya.

Dariyo mengatakan, keributan terjadi karena masalah rokok di mana sebelum terjadi keributan, pelajar SMA Utama 2 meminta rokok kepada pelajar SMK Utama.

“Di lingkungan sekolah ini sudah kami pertegas tidak boleh merokok. Saat itu anak SMK ada rokok, sedangkan pelajar SMA Utama mau minta,” jelasnya.

Dia menambahkan, saat itu pelajar SMK Utama tidak memberikan sehingga terjadi adu mulut.

“Tidak lama mereka ribut. Keributan ini baru pertama kali karena selama ini tidak terjadi,” pungkasnya.(*)

Laporan Andi Apriyadi, Wartawan Jejamo.com

Populer Minggu Ini