Jejamo.com, Bandar Lampung – Pjs Gubernur Lampung Didik Suprayitno membuka acara focus group discussion (FGD) Dewan Riset Daerah (DRD) yang membahas komoditas lada Lampung di ruang sidang Lantai II Gedung Rektorat Universitas Lampung, Senin, 12/3/2018.
Dalam sambutannya Didik mengatakan melalui FGD diharapkan mampu mencari akar permasalahan yang menyebabkan komoditas lada Lampung menurun, serta menghasilkan upaya yang dapat merevitalisasi lada di Bumi Ruwa Jurai.
Didik menambahkan, riset merupakan ujung tombak bagi pengambilan kebijakan suatu daerah. Sehingga riset merupakan kebutuhan tidak hanya untuk mengambil suatu keputusan tetapi sekaligus untuk membuat inovasi.
“Untuk itu, riset juga harus menjadi suatu hal yang menjadi perhatian,” katanya. Dia kembali menyampaikan harapannya bisa memperoleh masukan sebagai bahan untuk melakukan revitalisasi komoditi lada Lampung.
FGD yang mengusung tema “Revitalisasi Komoditas Lada di Provinsi Lampung” ini dihadiri Ketua Dewan Riset Nasional (DRN) Bambang Setiadi.(*)
Laporan Widyaningrum, Wartawan Jejamo.com