Selasa, Desember 17, 2024

Top Hari Ini

Terkini

IZI Lampung Gelar Pengajian Mingguan untuk Warga Binaan KUMM di Gunung Sulah

Pengajian rutin yang digelar IZI Lampung di Masjid Mu’allimin, Desa Gunung Sulah, Kecamatan Way Halim, Kota Bandar Lampung. | IZI Lampung

Jejamo.com, Bandar Lampung – Lembaga Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Lampung menggelar program pengajian mingguan untuk ke 4 kalinya dengan tema “Jenis-Jenis Salat” di Masjid Mu’allimin yang beralamat di Jalan Sasonoloyo 2 Desa Gunung Sulah, Kecamatan Way Halim, Kota Bandar Lampung, awal minggu ini.

Program ini rutin diadakan IZI Lampung seminggu sekali sebagai rangkaian kegiatan pembinaan keagamaan yang ditujukan kepada warga binaaan KUMM IZI Lampung dan juga warga di sekitarnya. Diharapkan ke depannya ada peningkatan dari segi  pemahaman tentang agama Islam.

Dalam rilis yang diterima redaksi Jejamo.com, Kamis/5/4/2018, disampaikan bahwa pengajian minggu ini diikuti 13 warga Desa Gunung Sulah yang sebagian merupakan pengrajin tempe-tahu sekaligus penerima manfaat program KUMM IZI Lampung.

Nunung (43), salah satu warga Gunung Sulah mengungkapkan bahwa ia sangat berterima kasih kepada IZI Lampung. Melalui program pengajian mingguan banyak ibu-ibu yang tercerahkan dengan materi yang disampaikan.(*)

Populer Minggu Ini