Kamis, November 14, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Erwin Arifin Gugur, Dua Pasangan Balon Lampung Timur Bersaing Ketat

Pilkada Lampung Timur. | Widya/Jejamo.com
Pilkada Lampung Timur. | Widya/Jejamo.com

Berita Bandar Lampung, Jejamo.com – Gugurnya calon bupati Lampung Timur Incumbent, Erwin Arifin, membuka peluang besar kepada dua calon lainnya untuk memenangkan Pilkada Lamtim pada 9 Desember mendatang.

Pengamat politik dari Universitas Lampung Budi Kurniawan mengatakan, dua pasangan Calon Bupati Lampung Timur miliki peluang besar memenangkan Pilkada pasca penetapan gugur Erwin Arifin oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Selama ini Erwin Arifin adalah calon terkuat Pilkada Lampung Timur. Dengan gugurnya Erwin, tentunya ini membuka peluang lebih baik lagi untuk calon lainnya,” ujar Budi Kurniawan saat dihubungi via telepon, Kamis 12/11/15.

Pasangan Calon Yusran Amirullah dan Drs. Sudarsono, M.Si. yang diusung oleh Partai Nasdem, Partai Gerindra, dan Partai Golkar,serta Pasangan Calon Chusnunia, M.Si., M.Kn. dan Zaiful Bukhari, ST., MM. yang diusung Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Demokrat.

Namun,Budi tidak ingin terlalu jauh menilai kedua pasangan tersebut. “Kita serahkan semuanya kepada masyarakat. Namun mundurnya Erwin, menjadi babak baru dalam pertarungan Pilkada Lampung Timur,” tutup Budi.

Diberitakan sebelumnya, KPU Lamtim menyatakan gugur atas pencalonan Erwin Arifin menyusul wafatnya Prio Budi Utomo yang menjadi pasangan Erwin dalam Pilkada Lamtim 2015. (*)

Laporan Widyaningrum, wartawan Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya.

Populer Minggu Ini