Minggu, November 10, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Komisi III DPRD Lamteng Minta Pemkab Ngutang untuk Perbaikan Jalan Kampung

Ilustrasi | ist
Ilustrasi | ist

Jejamo.com, Lampung Tengah – Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tengah (Lamteng), mendesak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) berani mengambil kebijakan meminjam dana dari pihak ketiga untuk meningkatkan pembangunan infrastruktur terutama jalan kampung.

“Kalau pendapatan asli daerah (PAD) Lamteng tidak cukup untuk perbaikan jalan, bisa pinjam dengan rekanan atau pihak ketiga,” ujar, Agus Rianto, Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Lampung Tengah, saat diwawancarai jejamo.com, Senin, 31/8/2015.

Menurutnya, kepala daerah harus berani mengambil kebijakan demi kesejahteraan masyarakat Lamteng. Ia menilai, selama ini belum ada kepala daerah yang membuat gebrakan signifikan untuk kesejahteraan masyarakat.

“PAD Lamteng tidak memadari, bupati harus berani. Harus berani ambil sikap dan kebijakan. Selama ini belum ada kebijakan,” tandasnya.(*)

Laporan Raeza, wartawan jejamo.com

Populer Minggu Ini