Berita Lifestyle, Jejamo.com – Pemutaran perdana film Warisan Olga berlangsung di Epicentrum XXI, Kuningan Jakarta Selatan, Senin 16/11/2015. Sejumlah penonton yang hadir tak kuasa menahan tangin saat melihat adegan masa-masa kritis Olga Syahputra di rumah sakit.
Bahkan pembawa acara Indra Bekti juga tak kuasa menahan tangis seusai dirinya menyaksikan film yang diproduksi Rapi Films itu.
“Film ini tentang kelucuan Olga, tetap saat Scene Olga dirawat di rumah sakit Singapura diperlihatkan, di dalam semuanya menangis,” kata Indra dalam wawancara sebagaimana dilansir kompas.com.
“Olga itu sosok yang unik, luar biasa dicintai banyak orang. Saya saja enggak percaya dia sudah enggak ada. Jadi, sedih banget pas scene terakhir itu,” sambungnya.
Warisan Olga adalah sebuah film komedi yang disutradarai oleh Raymond Handaya. Ini merupakan film terakhir Olga yang bercerita tentang Billy Syahputra bersama sahabatnya bertualang mencari harta karun batu merah delima yang tersembunyi di sebuah pulau. (*)
Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya.