Berita Lampung Timur, jejamo.com – Dewan Perwakilan Daerah Partai Kebangkitan Sejahtera (DPD PKS) Lampung Timur meminta Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lamtim siap bila nantinya harus mencetak ulang surat suara.
Pernyataan ini dikeluarkan oleh DPD PKS Lampung Timur menanggapi percetakan surat suara yang sudah dilakukan oleh KPU Lamtim yang didalamnya hanya membuat dua pasangan calon, setelah menggugurkan Erwin Arifin.
“Meski surat suara sudah dicetak kami tetap memperjuangkan Erwin Arifin untuk bisa maju ke Pilkada Lampung Timur 9 Desember 2015 mendatang,” kata Ketua DPD PKS Lamtim Nur Fauzan, kepada jejamo.com, Rabu, 18/11/2015.
Nur Fauzan, mengatakan, pihaknya tetap menghormati keputusan KPU yang telah mencetak surat suara berdasarkan jadwal yang telah ditentukan.
“Kami di sini memperjuangkan hak melalui gugatan yang telah diajukan ke Mahkamah Konstitusi (MK),” tandasnya.(*)
Laporan Winar, wartawan jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya