Rabu, Desember 18, 2024

Top Hari Ini

Terkini

PUASA DUAFA: Asep Bertahun-Tahun Jadi Juru Parkir untuk Hidupi Keluarga

Asep. | Andi Apriyadi

Jejamo.com, Bandar Lampung – Setiap orangtua ingin melihat anak-anaknya bahagia dan tidak kekurangan.

Maka dari itu orangtua akan melakukan pekerjaan apa pun asalkan keperluan keluarganya tercukupi.

Hal itulah yang dilakukan Asep Hidayat (52) warga Jalan Putri Balau, Kelurahan Kedamaian, Kecamatan Kedamaian, Bandar Lampung rela menjadi juru parkir di Stadion Pahoman, Bandar Lampung.

Asep menuturkan, menjadi juru parkir bukanlah pekerjaan memiliki tanggung jawab yang besar dan tidak mudah serta berisiko.

Pasalnya, jika ada barang seperti helm dan sepeda motor pengunjung yang hilang ia akan menerima risikonya.

“Tapi alhamdulillah selama saya markir di Stadion Pahoman nggak ada yang hilang. Saya juga jaga parkir di sini nggak setiap hari, cuma hari minggu saja,” tuturnya.

Asep mengaku mulai menjaga parkir ia berangkat pukul 07.00 WIB dan pulang kerumah pukul 18.00 WIB.

Setiap kendaraan yang terparkir dia hanya meminta Rp2.000, tapi terkadang ada yang memberi lebih, bahkan ada juga tidak memberinya.

“Saya nggak pernah maksa sama orang yang kendaraannya parkir di sini, mereka mau kasih berapa saja saya ambil, kalau nggak kasih juga nggak apa-apa,” ujarnya.

Namun sejak Ramadan ini, lanjut Asep, penghasilannya menurun dan hanya cukup untuk biaya makan keluarganya di rumah.

PT JAPFA Comfeed Indonesia Tbk. | Dokumentasi

“Hari biasa biasa bawa pulang paling besar Rp100 sampai Rp150 ribu, tapi kalau bulan puasa ini paling Rp50 sampai Rp70 ribu. Karena bulan puasa sepi, orang juga lebih memilih istirahat,” kata dia.

“Tapi alhamdulillah anak-anak ikut bantu untuk mencukupi keperluan selama Ramadan dan kebutuhan buat lebaran nanti,” lanjutnya.

Dia pun tak lupa mengucapkan terima kasih kepada PT JAPFA Comfeed Indonesia Tbk dan Jejamo.com yang telah memberikan bantuannya.

“Terima kasih atas bantuannya, semoga ini bisa menambah keperluan keluarga saya,” pungkasnya. [Andi Apriyadi]

Artikel Ini Dipersembahkan oleh PT JAPFA Comfeed Indonesia Tbk.

Populer Minggu Ini