Selasa, Desember 17, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Babinsa Imbau Petani Lampung Timur Segera Tanam Padi

foto bainsa petani
Babinsa mengimbau Petani Lampung Timur agar segera menanam padi.

Berita Lampung Timur, jejamo.com – Dengan mulai turunnya hujan beberapa waktu terakhir, Babinsa Desa Hargo Mulyo Koramil 411-14/Sekampung, Serma Joko Nugroho imbau petani untuk segera menanam padi. Hal itu disampaikan Joko pada kegiatan pendampingan pertanian di Desa Hargo Mulyo Kec. Sekampung, Kabupaten Lampung Timur, Minggu (22/11/15).

Didampingi petugas penyuluh pertanian setempat, Joko mengecek lahan-lahan para petani, khususnya di wilayah binaan Desa Hargo Mulyo yang sudah siap tanam. Ia pun menganjurkan agar petani segera menanam padi meski intensitas hujan akhir-akhir ini masih tergolong sedang.

Melihat kondisi persawahan di desa tersebut, masa tanam di daerah itu tidak bisa bersamaan. “Karena, sebagian petani sudah mulai menggarap lahan sawahnya pada musim tanam ke-2. Misalnya, lahan milik petani di dusun IV Desa Hargo Mulyo yang luasnya ¾ hektare ini sudah mulai tanam mengingat musim hujan sudah mulai turun,” ujar Kepala Penerangan Korem Gatam, C.H. Prabowo, kepada jejamo.com melalui rilisnya, Minggu (22/11/2015).(*)

Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya

Populer Minggu Ini