Kamis, November 14, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Bersama Puluhan Ribu Warga, Mustafa Doakan Lampung Tengah

Pembina MT. Cahaya Nurani Mustafa (kiri) bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf dalam acara Lampung Tengah Bersholawat. | Ist.
Pembina MT. Cahaya Nurani Mustafa (kiri) bersama Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf dalam acara Lampung Tengah Bersholawat. | Ist.

Berita Lampung Tengah, Jejamo.com – Dengan menyelanggarakan Lampung Tengah Bersholawat, pembina MT. Cahaya Nurani Mustafa memanjatkan doa agar Lampung Tengah lebih baik. Siapapun pemimpinnya kelak, Mustafa berharap adalah sosok yang mampu mengantarkan Lampung Tengah menjadi lebih baik.

Diakuinya, masih banyak pekerjaan rumah (PR) yang harus dituntaskan agar Lampung Tengah bisa berkembang dan maju. Kendati demikian, dengan segala potensi yang dimilikinya, ia optimis Lampung Tengah bisa lebih baik lagi.

Dengan luas wilayah yang memadai, serta potensi sumber daya alam (SDA) yang melimpah, Lampung Tengah menjadi salah satu daerah tujuan utama investor di Lampung. Disamping itu, keberagaman etnis dan budaya juga menjadi kekayaan serta daya tarik tersendiri untuk Lampung Tengah.

Selama memimpin Lampung Tengah, Mustafa telah banyak melakukan perubahan dari berbagai aspek, mulai dari keamanan, pembangunan infrastruktur dan layanan publik, pendidikan, kesehatan, budaya dan tata kelola pemerintahan.

“Saya percaya Lampung Tengah bisa maju dan sejajar dengan kabupaten lainnya di Indonesia. Untuk mewujudkan ini, kita harus rapatkan barisan, berdoa dan berjuang bersama agar kabupaten yang kita cintai ini lebih baik,” tegasnya.

Puluhan ribu jamaah NU Kabupaten Lampung Tengah memadati Lapangan Merdeka Kecamatan Kalirejo guna mengikuti acara Lampung Tengah Bersholawat yang diselenggarakan oleh MT. Cahaya Nurani, Selasa malam 23/11/2015.

Bekerjasama dengan Pemuda Al-Fata Kalirejo, acara ini mendatangkan Habib Syech Bin Abdul Qodir Assegaf, ulama NU dari Solo yang terkenal dengan kemerduannya dalam bersholawat. Hadir pula dalam acara tersebut sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama dan Pembina MT. Cahaya Nurani Mustafa.

Dari pantauan wartawan, acara diikuti sekitar sepuluh ribuan warga NU, mulai dari anak-anak hingga dewasa. Acara berlangsung dari pukul 20.00 Wib hingga 23.00 Wib. Pembacaan sholawat dipandu langsung oleh Habib Syech didampingi sejumlah ulama.

Mengenakan jubah dan sorban putih, kedatangan Habib Syech disambut meriah para jamaah sholawat yang hadir. Peserta tak hanya datang dari Lampung Tengah, tetapi juga dari luar kota bahkan dari luar Lampung (*)

Jejamo.com, Portal Berita Lampung Terbaru Terpercaya.

Populer Minggu Ini