Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Bubur Kacang Hijau Bikinan Yonasyah Laris Manis

Yonasyah (kopiah hitam). | Dokumentasi

Jejamo.com, Bandar Lampung – Bakal calon wakil wali kota Bandar Lampung Yonasyah memilih mengisi car free day hari ini dengan menginisiasi program bertajuk sarapan bubur kacang hijau dan infus water gratis.

Nimbrungnya sang bakal calon wakil wali kota itu menjadi magnet tersendiri bagi masyarakat Kota Bandar Lampung yang hadir dalam gelaran olahraga rutin mingguan tersebut.

Tak sampai satu jam dibuka ratusan mangkuk dan gelas yang disajikan ludes tak bersisa. Minggu, (12/01/2020)

Yonasyah mengaku sengaja menyiapkan dan membuat sendiri kudapan yang dibagikannya tersebut dengan bantuan sang istri tercinta.

Menurutnya, ide tersebut tercetus tanpa proses berfikir panjang sebab dirinya memang gemar menyantap bubur kacang hijau dan minum infus water ketika selesai berolahraga.

“Ini gak lama-lama rencananya, dipikirin sebentar aja, hari ini ya kita jalanin, spontan aja, karena memang kebiasaan saya makan bubur kacang hijau dan minum infus water kalau habis olahraga,” ujarnya

Melihat tingginya antusiasme masyarakat yang berkerumun di stan yang didirikannya Yonasyah mengaku senang.

Bagi dirinya momen itu menjadi ruang interaksi dan saling kenal mengenal dengan ratusan warga yang kebetulan hadir di sana.

Tak lupa dalam tiap kesempatan berdialog dengan warga Yonasyah memaparkan secara singkat soal visi-misi yang diusung jika nantinya maju dalam gelaran pilwakot Bandar Lampung September mendatang.

Pada kesempatan yang sama salah seorang masyarakat yang berinteraksi langsung dengan Yonasyah, Dian (32) menuturkan bahwa dirinya memberikan apresiasi atas kegiatan itu.

Kegiatan yang dilaksanakan di ruas jalan Ahmad Yani, Tanjungkarang Pusat itu menurut Dian sangat berkesan oleh karena dikemas santai dan dapat secara langsung berinteraksi tanpa ada batasan.

“Ya bagus sih, kalau begini kan ringan dan santai suasananya kita juga jadi tahu Yonasyah itu orangnya yang mana, lumayan dapet bubur gratis juga kan,” tutupnya. Demikian rilis yang diterima jejamo.com. []

Populer Minggu Ini