Kamis, Desember 19, 2024

Top Hari Ini

Terkini

Ketua Umum PKS Lampung Mufti Salim Jelaskan Mekanisme Terbitnya Rekomendasi Bakal Calon Kepala Daerah

Uji kelayakan dan kepatutan di DPW PKS Lampung diikuti Rycko Menoza. | Dokumentasi

Jejamo.com, Bandar Lampung – Ketua Umum DPW PKS Lampung Ahmad Mufti Salim menjelaskan mekanisme terbitnya rekomendasi untuk bakal calon kepala daerah pada Pilkada Serentak 23 September 2020.

Ahmad Mufti Salim mengatakan, terbitnya rekomendasi partai dimulai dari pengecekan data oleh dewan pengurus tingkat wilayah atau DPTW.

Khusus Bandar Lampung, kata Mufti Salim, pengecekan akan dilakukan sampai Sabtu malam besok. Sebab, besok, dua bakal calon wali kota, yakni Firmansyah dan Yusuf Kohar akan mengikuti uji kelayakan dan kepatutan di DPW PKS Lampung.

Hari ini, Rycko Menoza dan Eva Dwiana yang mengikuti uji kelayakan dan kepatutan.

Mufti Salim meneruskan, data akan diperiksa selama satu sampai dua hari kerja.

“Pada hari ketiga akan diputuskan nama yang akan dikirim di DPP PKS,” kata Mufti Salim usai uji kelayakan dan kepatutan Rycko Menoza di Kantor DPW PKS.

Kemudian, lanjut Mufti Salim, DPP akan menentukan bakal calon yang diusung.

“Namun mesti antre karena ini seluruh Indonesia,” kata Mufti Salim.

Ia menjelaskan, targetnya pada Maret tahun ini nama-nama yang mendapat rekomendasi sudah terbit.

“Kalau masuk Januari ini, mudah-mudahan Februari namanya sudah keluar,” kata anggota DPRD Lampung itu.

Soal bakal calon wakil wali kota Bandar Lampung, Mufti bilang masih terbuka dan menunggu rekomendasi partai yang lain.

“Belum ada yang dikunci,” kata alumnus Universitas Islam Madinah dan Universitas Kebangsaan Malaysia itu. [Anisa Rulia]

Populer Minggu Ini